Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Jalin Kebersamaan LPMK Kelurahan Manukan Kulon Gelar Family Gathering.

| Editor: Ahmat Zulfi | 21 October 2024 | Last Updated 2024-03-23T12:19:02Z
Surabaya Manukan Kulon– Dalam rangka mempererat hubungan, kebersamaan, dan kerja sama dalam kepengurusan lembaga di Kelurahan Manukan Kulon sabtu (21/10/2023) LPMK bersama Ketua RW se Kelurahan Manukan Kulon bersama Tokoh Masyarakat ikuti Family Gathering ke Tanaka Waterfall Kota Malang.

Acara ini merupakan family gathering pertama yang diselenggarakan oleh LPMK Kelurahan Manukan Kulon. Family Gathering ini Ketua RW beserta pengurusnya dapat berkumpul bersama di tengah kesibukan melayani masyarakat.

Family Gathering ini merupakan bentuk giat kebersamaan dengan tujuan mempererat silaturrahmi dan keakraban Ketua RW bersama keluarganya, ke depan kami akan adakan dengan mengajak Ketua RT di wilayah Kelurahan Manukan Kulon untuk mempererat silaturahmi bersama, ucap Wasito Ketua LPMK Kelurahan Manukan Kulon. 

Dalam kesempatan tersebut, Ketua RW yang hadir dalam sambutannya juga menyampaikan beberapa usulan dan masukan kepada LPMK, seperti yang di sampaikan oleh Ketua RW 09 Tri Widodo perihal UMKM Manukan Kulon agar lebih di tingkatkan kembali. 

Hadi Agus Ketua RW 01 dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada LPMK Manukan Kulon atas kegiatan Kebersamaan ini, dengan mengusulkan kedepan bisa mengikutsertakan para Ketua RT. 

Dalam sambutannya Ketua RW 06 Suryo Prabowo menyampaikan, kebersamaan ini sesuatu yang luar biasa, karena kita dapat bertemu bersilaturrahmi bersama Ketua RW se Kelurahan Manukan. Kulon yang di kemas dalam acara family Gathering bersama keluarga, semoga kedepan acara seperti ini dapat berjalan kembali.

Kegiatan family Gathering diisi dengan berbagai kegiatan hiburan bertempat di aula yang di sediakan serta pembagian doorprice,.kemudian para peserta berkeliling lokasi wisata Tanaka Waterfall menikmati pemandangan yang ada. (rendra)

No comments: